Maksimalkan Potensi Dunia Maya Bagi Bisnis

Maksimalkan Potensi Dunia Maya Bagi Bisnis

Senin, 18 Juni 2012 - 13:52:30 WIB
artikel-bisnis Maksimalkan Potensi Dunia Maya Bagi Bisnis
Diposting oleh : septian    - Dibaca: 322 kali

Anda baru saja memulai bisnis Anda sendiri semisal bisnis kue, fotografi, atau fashion? Saatnya untuk Anda mempelajari segala sesuatu mengenai promosi.

Di era informasi teknologi seperti ini, ditambah lagi dengan Indonesia yang termasuk lima besar negara dengan penetrasi internet paling tinggi, cobalah untuk mempromosikan bisnis dengan memasang iklan secara online, karena di situlah klien terbesar Anda.

Nah, seperti dilansir iDiva, berikut tujuh cara efektif mempromosikan bisnis Anda secara online:

1. Mulai lewat Facebook Anda sendiri
Cara terbaik untuk membangun komunitas di sekitar bisnis Anda. Sebagai permulaan, cobalah untuk meng-upload foto menarik tentang produk Anda. Tambahkan juga logo dan penjelasan sedikit mengenai bisnis Anda. Share halaman Facebook Anda dan buat orang menyukainya. Awali lewat teman dan keluarga untuk mulai membantu menyebarkan bisnis Anda di Facebook.

2. Tetap aktif di situs media sosial
Membuat akun di Facebook atau Twitter saja tidak cukup. Anda harus menjalankannya secara aktif. Coba untuk posting pendapat, foto atau kutipan menarik yang berhubungan dengan bisnis Anda dan coba perhatikan juga komunitas Anda. Jika Anda bisa memancing orang untuk berkomentar, suka dan berbagi, produk/ bisnis Anda akan terdorong secara bertahap.

3. Buat blog
Ceritakan tentang bisnis atau produk Anda. Tanggapan awal mungkin biasa saja, tetapi setelah Anda menulis posting-an terbaru yang Anda masukan lewat Facebook dan Twitter, bahkan mengirimkan link blog Anda ke teman-teman lewat email, maka blog Anda akan mulai dikenal banyak orang.

4. Jalin koneksi dengan orang yang memiliki bisnis yang sama dengan Anda
Hal ini bukan berarti Anda perlu berteman dengan kompetitor Anda. Hanya saja, cobalah bergaul dengan orang yang memiliki minat yang sama. Misalnya, jika Anda berbisnis kue, cobalah untuk bergaul dengan beberapa koki lewat Facebook atau Linkedln. Berbagi pekerjaan Anda dengan mereka akan membantu Anda mendapatkan wawasan lebih tentang bagaimana menjalankan bisnis. Anda juga dapat meminta mereka untuk mempromosikan produk/ jasa Anda melalui blog/ website mereka.

5. Selalu dapat diakses
Anda sudah berhasil menarik perhatian orang banyak. Pastikan untuk memberikan alamat email atau nomor telepon bagi orang untuk menghubungi Anda. Siapa tahu mereka tertarik dengan bisnis, ataupun produk Anda.

6. Membangun website sendiri
Meskipun Anda berpikir, Facebook, Twitter dan situs media sosial sudah cukup untuk mendapatkan perhatian, memiliki website sendiri merupakan hal yang paling efisien. Cobalah minta bantuan teman Anda yang profesional untuk membuatkan satu website bagi Anda.

7. Cetak website pada kartu nama Anda
Cukup sulit memang untuk meyakinkan orang melihat-lihat produk atau bisnis Anda. Cukup berikan kartu nama Anda, diikuti detail alamat website atau blog Anda, serta minta mereka untuk memeriksanya.
'Maksimalkan Potensi Dunia Maya Bagi Bisnis':

Artikel Bisnis Lainnya
  • Trik Membuka SalonBila memiliki passion terhadap hairstyling maka bisnis yang tepat adalah salon rambut. Dengan membuka salon rambut, keahlian, bakat dan hobi akan tersalurkan dengan baik plus Andapun bisa meraih pendapatan. Banyak yang menganggap membuka salon rambut itu sulit dan butuh modal besar. Namun ... Artikel Bisnis

  • Dorong Tim Anda Jadi KreatifKreativitas dalam tim kerja kita bukanlah sesuatu yang jatuh dari langit begitu saja. Terdapat beberapa hal yang seorang pemimpin harus lakukan untuk meningkatkan karya kreativitas timnya. Berikut adalah sejumlah ide yang bisa kita terapkan. Jadikan target Saat Anda menetapkan peran tim Anda, ... Artikel Bisnis

  • Menelisik Kesempatan Bisnis WarnetSeperti halnya bidang usaha lain, bisnis warnet tentu dapat dikembangkan. Pertanyaannya, ke arah mana saja bisa mengembangkan bisnis warnet dengan melihat peluang lain tanpa meninggalkan sama sekali dasar usaha Anda. Salah satu hal yang sering didapati dari pengusaha warnet adalah minimnya ... Artikel Bisnis

  • 7 Hal Yang Pantang Dilakukan Dalam Membuat LogoKita semua tahu betapa pentingnya sebuah logo bagi perusahaan yang kita bangun. Ada beberapa poin yang sebaiknya kita hindari saat membuat logo bisnis kita. 1. Jangan cantumkan status perusahaan Sebuah logo yang baik hendaknya tidak berisi status hukum dari perusahaan tersebut. Tidak peduli ... Artikel Bisnis

  • Tak Selamanya Krisis Itu DestruktifBenjamin Sayers telah menggandakan stafnya menjadi lebih dari 70 orang di perusahaannya yang bernama VoIP Supply LLC di tahun 2008 saat ia mendapati penjualan anjlok hingga 1 juta dollar AS dalam waktu 1 bulan saja. Sejak mendirikan perusahaan tersebut, ia sudah menyaksikan ... Artikel Bisnis


Jual Beli Online



Contact Us

Nama

Email *

Pesan *

Back To Top