One Direction
Liputan6.com, London : Liam Gallagher kembali lagi membuat pernyataan kontroversial. Mantan personel Oasis sekaligus pendiri Beady Eye itu, baru saja merasa bahwa boyband asal London, One Direction adalah saingan terberatnya saat ini.
Boyband yang melejit lewat ajang X Factor Inggris tersebut, dianggap oleh Liam sebagai satu-satunya grup yang berdiri di antara kedua band miliknya (Oasis dan Beady Eye) dan sanggup meraih kesuksesan. "Siapa yang menjadi pesaing terbesar saya? One Direction," cetus Liam saat diwawancara BBC News melalui NME (28 Mei 2013).
Akan tetapi, bukan dari segi musik yang dilihat oleh Liam. Musisi kelahiran 21 September 1972 itu, hanya melihat sudut pandang Harry Styles dan kawan-kawannya yang dinilai benar-benar 'gila'.
Lebih jauh lagi, Liam menyatakan komentar tambahan terhadap One Direction. "Mari kita adil kepada mereka, mereka sangatlah beruntung. Seperti kita semua, saya rasa. Dan mereka hanya muncul untuk hal itu. Bukankah ini semua berkaitan dengan hal tersebut? Ini semua akan berakhir pada satu titik. Dan saat berakhir, Anda ingin memastikan bahwa anda sudah menandai semua kotak," ujarnya penuh kiasan.
Band milik Liam Gallagher, Beady Eye akan merilis album kedua mereka, BE pada Juni mendatang. Selanjutnya, pada 19, 20 hingga 22 Juni 2013 nanti, band tersebut akan bermain di beberapa tempat di Inggris.(Rul)